4 Rumah Sakit Terbaik di Korea Selatan

4 Rumah Sakit Terbaik di Korea Selatan

Share

Korea Selatan merupakan negara di Asia dengan dokter spesialis ahli yang bereputasi unggul di dunia, serta teknologi kesehatan dan pengobatan yang cukup memadai. Rumah sakit yang dimiliki pun sangat baik dan memiliki fasilitas yang canggih serta lengkap, bahkan menjadi top 10 besar dunia, bersanding dengan rumah sakit kelas dunia di Amerika Serikat dan Eropa. 

Korea Selatan terkenal dengan perawatan kecantikan dan operasi plastik yang cukup berhasil. Hal ini juga didukung oleh fasilitas yang mumpuni serta dokter yang kompeten di bidangnya.

Berikut merupakan daftar rumah sakit di Korea Selatan yang sudah dirangkum Kavacare untuk Anda.

Daftar Rumah Sakit di Korea Selatan

Samsung Medical Center

Samsung Medical Center, berobat ke luar negeri
Samsung Medical Center

Samsung Medical Center merupakan salah satu rekomendasi rumah sakit di Korea Selatan. Di Samsung Medical Center terdapat berbagai departemen kesehatan yang lengkap, seperti neurologi, nefrologi, penanganan kanker, neurosurgery, patologi, operasi plastik, radiologi, urologi, transplant surgery, dan masih banyak lagi. Lebih dari 45% klien internasional di Samsung Medical Center berasal dari Amerika Serikat. SMC memiliki Proton Center yang telah melayani ribuan pasien kanker sejak tahun 2015.

Untuk membuat janji temu dengan dokter di Samsung Medical Center, apabila Anda kesulitan, Anda bisa menghubungi layanan Medical Travel Facilitator KavaLink yang siap membantu permasalahan Anda.

Seoul National University Hospital

Seoul National University Hospital (SNUH)
Seoul National University Hospital (SNUH)

Seoul National University Hospital adalah rumah sakit di Korea Selatan dan juga merupakan rumah sakit pendidikan terbaik di Korea Selatan. Di rumah sakit ini terdapat beberapa bagian gedung yang terdiri dari rumah sakit Anak, rumah sakit utama, dan rumah sakit kanker.

Rumah sakit ini bisa melayani Anda pukul 09.00 – 05.30 pm di hari Senin – Jumat. Anda bisa membuat janji temu secara online dengan bantuan layanan KavaLink dari Kavacare.

Asan Medical Center (AMC)

Asan Medical Center, Berobat ke Korea Selatan, rumah sakit transplantasi organ
Asan Medical Center AMC

Asan Medical Center adalah rumah sakit terbesar dengan jumlah tempat tidur terbanyak di Korea, yang menjadi rekomendasi Kavacare selanjutnya. Asan Medical Center (AMC) terdiri dari 44 departemen kesehatan seperti institut jantung, institut kanker, pusat transplantasi organ, dan masih banyak lagi.

AMC memiliki teknologi yang mendukung serta dokter yang kompeten di bidangnya. Di rumah sakit ini, Anda juga bisa berkonsultasi secara online melalui video consultation. Hal ini tentunya sangat memudahkan bagi pasien di luar negeri. Tersedia pula penerjemah bagi pasien luar negeri.

JK Plastic Surgery Center

JK Plastic Surgery, Rekomendasi Rumah Sakit Operasi Plastik
JK Plastic Surgery Center

Apabila Anda ingin melakukan operasi plastik di Korea, JK Plastic Surgery Center mungkin bisa menjadi salah satu opsi bagi Anda. Rumah sakit di Korea Selatan ini mampu melakukan facial contouring, body contouring, operasi mata, hidung, payudara, dan melakukan anti aging.

Sudah ada lebih dari 100.000 kasus berhasil yang dilakukan di JK Plastic Surgery Center, sehingga Anda tidak perlu khawatir untuk melakukan perawatan di sini. JK Plastic Surgery Center juga menjadi satu-satunya tempat bedah plastik yang memiliki akreditasi dari Korean Accreditation Program for Hospitals (KAHF) di bawah kementerian kesehatan dan kesejahteraan Korea. 

 

Baca Juga: Berobat ke Korea Selatan

 

Cara Berobat di Korea Selatan

Berikut merupakan cara dan langkah-langkah berobat di Korea Selatan.

1. Tentukan Tujuan Berobat

Pertama-tama, Anda perlu menentukan tujuan berobat Anda, apakah untuk pengobatan medis atau untuk perawatan kecantikan. Apabila Anda telah menentukan tujuan berobat, maka langkah selanjutnya adalah menentukan rumah sakit dan dokter.

2. Pilih Rumah Sakit dan Dokter

Anda bisa memilih rumah sakit dan dokter yang sesuai dengan tujuan berobat Anda. Apabila Anda cukup kesulitan untuk memilih rumah sakit dan dokter di Korea Selatan, Anda tidak perlu ragu untuk menghubungi layanan medical travel facilitator KavaLink dari Kavacare di nomor 0857 8000 8707. Kavacare bisa membantu merekomendasikan beberapa rumah sakit dan dokter yang terbaik di Korea Selatan. 

Kavacare juga bisa membantu Anda untuk membuat janji temu dengan dokter di Korea Selatan. Sebelum membuat janji temu dokter, Anda perlu mengirimkan riwayat medis Anda kepada dokter. Dokter kemudian akan mereview kondisi kesehatan Anda serta nantinya akan merekomendasikan perawatan yang tepat untuk Anda.

layanan kavalink, berobat ke luar negeri, konsultasi berobat ke luar negeri

3. Booking Akomodasi dan Transportasi

Setelah membuat janji temu dengan dokter, selanjutnya Anda bisa memesan akomodasi hotel dan transportasi ke Korea Selatan. Sebaiknya Anda memesan hotel yang dekat dengan lokasi rumah sakit di Korea Selatan pilihan Anda. Apabila Anda kesulitan, Anda bisa meminta bantuan Kavacare.

4. Persiapkan Dokumen Keberangkatan

Beberapa dokumen yang dibutuhkan untuk syarat berobat ke Korea Selatan antara lain paspor, visa, dan sertifikat vaksin. Kavacare akan berusaha terus mengupdate informasi terkait persyaratan dokumen yang dibutuhkan untuk berobat ke Korea Selatan.

Estimasi Biaya Berobat di Korea Selatan

Biaya rumah sakit di Korea tentu saja berbeda-beda. Berikut merupakan estimasi biaya berobat di Korea Selatan yang telah Kavacare rangkum untuk Anda. Namun, estimasi biaya ini dapat berubah sewaktu – waktu tergantung dari kebijakan masing-masing rumah sakit.

  • Health Check-up Program, mulai dari 850.000 – 6.250.000 KRW atau sekitar Rp 9.900.000 – 72.900.000
  • Colonoscopy, mulai dari 210.000 KRW atau sekitar Rp 2.400.000
  • Breast ulltrasound, mulai dari 200.000 KRW atau sekitar Rp 2.300.000
  • Echocardiography, mulai dari 240.000 KRW atau sekitar Rp 2.800.000
  • Carotic Doppler Ultrasound, mulai dari 187.000 KRW atau sekitar Rp 2.100.000
  • Pelvic ultrasound, mulai dari 100.000 KRW atau sekitar Rp 1.160.000
  • Thyroid ultrasound, mulai dari 117.000 KRW atau sekitar Rp 1.360.000
  • Prostate ultrasound, mulai dari 170.000 KRW atau sekitar Rp 1.980.000
  • Graded Exercise Test, mulai dari 120.000 KRW atau sekitar Rp 1.400.000
  • Brain MRI / MRA, mulai dari 1.475.000 KRW atau sekitar Rp 17.200.000
  • Low-dose Lung CT, mulai dari 180.000 KRW atau sekitar Rp 2.100.000
  • Pulse Wave Velocity, mulai dari 55.000 KRW atau sekitar Rp 642.000
  • Katarak, mulai dari 100.000 KRW atau sekitar Rp 1.100.000
  • Coronary Ca CT, mulai dari 155.000 KRW atau sekitar Rp 1.800.000
  • Abdominal Pelvic CT, mulai dari 250.000 KRW atau sekitar Rp 2.900.000
  • Bone Densitometry, mulai dari 50.000 KRW atau sekitar Rp 584.000
  • Cotinine, mulai dari 50.000 KRW atau sekitar Rp 584.000
  • Urea Breath Test, mulai dari 41.000 KRW atau sekitar Rp 479.000
  • Transplantasi Selaput Bening Mata, mulai dari 10.700.000 KRW atau sekitar Rp 128.000.000
  • Transplantasi Jantung, mulai dari 65.000.000 KRW atau sekitar Rp 779.000.000
  • Pengobatan Kanker, mulai dari 71.500.000 KRW atau sekitar Rp 857.000.000

Untuk informasi lebih lanjut mengenai jenis layanan dan program yang tepat serta rincian biaya, Anda bisa berkonsultasi dengan layanan medical travel facilitator KavaLink dari Kavacare di nomor 0857 8000 8707.

Sumber:

  1. Berobat ke Korea Selatan : Langkah dan Estimasi Biaya. https://www.kavacare.id/berobat-ke-korea-selatan-langkah-dan-estimasi-biaya/ Diakses pada 7 November 2023
  2. Samsung Medical Center. https://www.samsunghospital.com/gb/language/m_english/main/index.do Diakses pada 7 November 2023
  3. Seoul National University Hospital. http://www.snuh.org/global/en/main.do Diakses pada 7 November 2023
  4. Asan Medical Center: Layanan Unggulan dan Estimasi Biaya. https://www.kavacare.id/asan-medical-center-layanan-unggulan-dan-biaya/ Diakses pada 7 November 2023
  5. JK Plastik Surgery Center. https://www.jkplastic.com/en/ Diakses pada 7 November 2023
Avatar
Reviewed by:
Ditinjau oleh:

Dr. Eddy Wiria, PhD

Co-Founder & CEO Kavacare