Luka bakar merupakan luka yang diakibatkan oleh panas sehingga menimbulkan jenis luka yang menyakitkan pada kulit. Meski terlihat sepele, jenis luka bakar tertentu dapat menyebabkan cedera serius, kecacatan hingga kematian. Luka bakar memerlukan penanganan lebih lanjut agar dapat sembuh dan meminimalisir bekas luka pada kulit.
Kavacare telah merangkum informasi seputar luka bakar, mulai dari pengertian, pertolongan pertama luka bakar, hingga jenis-jenisnya. Untuk informasi selengkapnya, simak artikel berikut ini.
Penyebab Luka Bakar
Luka bakar adalah jenis luka yang menyakitkan dengan beberapa tingkat derajat atau keparahan, bergantung pada penyebab, lokasi luka bakar dan tingkat kerusakan yang terjadi. Ada beberapa faktor penyebab luka bakar, antara lain:
- Luka Bakar Akibat Panas: Luka bakar ini diakibatkan oleh sumber panas yang menaikkan suhu kulit serta jaringan, hingga menyebabkan kematian atau hangusnya sel jaringan. Contoh penyebab luka bakar thermal adalah cairan mendidih, uap panas, api dan uap panas.
- Luka Bakar Akibat Arus Listrik: Luka bakar ini disebabkan oleh arus listrik, arus searah (DC), atau arus bolak-balik (AC). Luka bakar listrik ini dapat terjadi saat korsleting listrik, atau saat tersetrum arus listrik.
- Luka Bakar Akibat Radiasi: Yang dimaksud luka bakar akibat radiasi adalah jenis luka bakar akibat paparan sinar ultraviolet matahari yang terlalu lama.
- Luka Bakar Akibat Bahan Kimia: Luka bakar ini disebabkan oleh kontak bahan atau cairan kimia tertentu. Seperti deterjen, asam kuat, alkali, atau pelarut yang bersentuhan dengan mata atau kulit.
Dalam melakukan evaluasi luka bakar, dokter akan melihat dua faktor penting, yakni:
- Ukuran luka bakar yang diukur menggunakan persentase total luas tubuh (% TBSA)
- Kedalaman luka bakar
Kedalaman luka bakar pada penderita bergantung pada seberapa panas bahan penyebab luka serta seberapa lama area kulit yang terbakar bersentuhan dengan bahan tersebut, serta seberapa tebal kulit di area tersebut. Pertolongan pertama pada luka bakar sangat penting untuk menghindari luka semakin parah dan mengurangi rasa sakit penderita setelah kontak atau bersentuhan dengan penyebab luka bakar.
Baca Juga: Mengenal Derajat Luka Bakar dan Cara Menanganinya
Pertolongan Pertama Luka Bakar Sesuai Derajatnya
Untuk menghindari luka bakar semakin parah dan mengurangi rasa sakit, perlu dilakukan pertolongan pertama luka bakar bergantung pada derajat atau tingkat lukanya.
Anda bisa meakukan pertolongan pertama luka bakar sembari menunggu bantuan darurat. Pertolongan pertama tersebut antara lain:
1. Pertolongan Pertama Derajat Luka Bakar Tingkat 1
Pertolongan pertama luka bakar tingkat 1 dapat dilakukan di rumah secara mandiri. Luka bakar tingkat 1 hanya mempengaruhi lapisan atas kulit atau epidermis.
Kerusakan ringan pada kulit ini biasanya menimbulkan luka berwarna kemerahan, kulit sekitar luka terasa kering, nyeri, dan tidak ada lepuh. Contohnya, paparan matahari langsung dalam jangka waktu yang lama.
Pertolongan pertama luka bakar yang dapat dilakukan yakni dengan mengoleskan salep atau lotion khusus luka bakar guna meredakan rasa sakit dan mencegah muncul bekas luka pada kulit. Selain itu, dapat mengaplikasikan kompres dingin guna mengurangi rasa panas.
2. Pertolongan Pertama Derajat Luka Bakar Tingkat 2
Luka bakar tingkat 2, atau dapat disebut juga luka bakar ketebalan parsial, merupakan jenis luka bakar yang menembus lapisan kedua kulit atau dermis. Tingkat luka bakar ini dapat menimbulkan warna kemerahan pada luka, rasa nyeri, lecet, serta rasa sakit yang lebih dari luka bakar tingkat 1.
Pertolongan pertama pada luka bakar tingkat 2 perlu ada konsultasi dan tindakan dari tenaga medis ahli. Pengobatan yang dapat dilakukan adalah dengan pemberian obat minum sesuai resep dokter, salep atau lotion luka bakar pada area luka, serta pemberian perban khusus.
Apabila hasil evaluasi luka bakar cukup parah, dokter dapat menyarankan tindakan operasi untuk membantu penyembuhan. Pemberian tindakan akan dilakukan berdasarkan pada evaluasi luka bakar dan kondisi pasien.
3. Pertolongan Pertama Derajat Luka Bakar Tingkat 3
Pertolongan pertama pada luka bakar tingkat 3 memerlukan tindakan operasi. Hal ini karena tingkat luka yang parah sudah merusak lapisan kulit, saraf, otot, tendon hingga tulang penderitanya.
Proses operasi akan mengambil bagian kulit yang tidak terkena luka untuk kemudian dilakukan cangkok kulit pada area yang terluka. Setelah operasi selesai, dokter akan melakukan pemantauan komprehensif untuk melihat kemajuan dan kondisi pasien.
Segera hubungi dokter setelah pertolongan pertama apabila terjadi kondisi:
- Gejala infeksi, seperti keluarnya cairan dari luka, rasa sakit yang meningkat, bengkak dan kemerahan pada luka
- Luka bakar atau lepuh yang besar atau tidak dapat sembuh dalam dua minggu
- Bekas luka yang signifikan.
Kapan Harus ke Dokter?
Anda dapat mengunjungi dokter atau fasilitas kesehatan apabila mengalami luka bakar berikut:
- Luka bakar dalam, di mana luka bakar mempengaruhi semua lapisan kulit atau bahkan jaringan yang lebih dalam
- Luka bakar menutupi bagian kaki, tangan, wajah, sendi besar, selangkangan, atau area tubuh yang luas
- Kesulitan bernapas atau luka bakar ada pada jalur pernapasan
- Luka bakar yang disebabkan oleh bahan kimia atau listrik
- Luka bakar yang membuat kulit terlihat kasar
- Luka bakar yang nampak hangus atau berwarna cokelat, putih atau hitam
Baca Juga: Apa Sajakah Macam-Macam Obat Luka?
Pertanyaan Seputar Pertolongan Pertama Luka Bakar
Selain penjelasan di atas, kami juga telah merangkum beberapa pertanyaan umum seputar luka bakar.
Apa Obat Luka Bakar yang Terbaik?
Luka bakar ringan dapat dirawat di rumah dan dapat sembuh dalam beberapa minggu. Namun, untuk luka bakar serius memerlukan pertolongan pertama dan evaluasi luka bakar yang tepat. Pengobatan yang dapat dilakukan yakni dengan memberi obat-obatan, pembalut luka, terapi serta pembedahan.
Berikut beberapa obat yang dapat diberikan pada penderita luka bakar.
- Krim luka bakar dan salep: Pemberian krim luka bakar atau salep bisa didapatkan dari saran dokter. Beberapa jenis salep atau krim luka bakar yang umum diberikan yaitu bacitracin dan silver sulfadiazine (Silvadene). Pemberian salep dan krim ini untuk mencegah infeksi serta mempersiapkan luka untuk menutup.
- Pemberian obat berbasis air (water-based): Dokter mungkin akan menggunakan terapi uap ultrasonic guna membersihkan dan merangsang jaringan luka agar segera menutup.
- Obat nyeri dan anti-kecemasan: Penyembuhan luka bakar bisa sangat menyakitkan. Anda mungkin akan mendapatkan resep obat morfin dan obat anticemas guna memberi rasa nyaman dan meredakan nyeri selama dilakukan tindakan.
- Cairan pencegah dehidrasi: Selama pengobatan, Anda mungkin diberikan cairan intravena (IV) guna mencegah dehidrasi, evaluasi pengeluaran cairan kencing serta kegagalan organ.
- Suntikan tetanus: Dokter mungkin juga memberi rekomendasi suntikan tetanus setelah perawatan luka bakar.
- Antibiotik: Pemberian antibiotik dilakukan untuk mencegah infeksi dan membantu jaringan menutup agar luka cepat kering.
Bagaimana Menyembuhkan Luka Bakar dengan Cepat?
Untuk perawatan luka bakar ringan dengan cepat, Anda dapat melakukan langkah-langkah berikut ini:
- Dinginkan luka dengan menempatkan luka pada air mengalir atau kompres air. Lakukan ini dalam jangka waktu 10 menit atau hingga luka membaik
- Anda dapat mengaplikasikan petroleum jelly dua hingga tiga kali sehari agar luka segera membaik. Anda juga bisa memberikan salep luka bakar yang telah diresepkan oleh dokter
- Tutup luka bakar dengan perban steril yang tidak lengket. Apabila lepuh atau borok terbentuk, biarkan luka sembuh dengan sendirinya dengan menutup bagian luka
- Konsumsi obat pereda nyeri untuk mengurangi serta menghilangkan rasa sakit, serta untuk mengurangi peradangan luka
- Lindungi luka dari paparan sinar matahari langsung untuk meminimalisir kemerahan atau menghindari munculnya bekas luka.
Dapatkan Layanan: Perawat Luka ke Rumah
Berapa Lama Luka Bakar Kering dan Sembuh?
Umumnya, luka bakar ringan yang mempengaruhi lapisan luar kulit dan beberapa lapisan jaringan di bawahnya dapat sembuh dalam waktu sekitar 14 hari dengan meninggalkan bekas luka yang minimal.
Apabila Anda menderita luka bakar dan memiliki keterbatasan waktu untuk mengunjungi fasilitas layanan kesehatan, Anda dapat menghubungi Kavacare. Kavacare dapat menghadirkan perawat luka profesional untuk perawatan luka yang tepat untuk mempercepat proses penyembuhan. Hubungi Kavacare Support di nomor 0811-1446-777 sekarang.
Sumber:
- Johns Hopkins Medicine https://www.hopkinsmedicine.org/health/conditions-and-diseases/burns diakses 7 Januari 2023
- Model Systems Knowledge Translation Center https://msktc.org/burn/factsheets/wound-care-after-burn-injury diakses 7 Januari 2023
- NHS UK: Burns and Scalds https://www.nhs.uk/conditions/burns-and-scalds/recovery/#:~:text=Minor%20burns%20affecting%20the%20outer,a%20specialist%20burn%20care%20service. Diakses 8 Januari 2023
- Mayo Clinic: Burns https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/burns/symptoms-causes/syc-20370539 diakses 7 Januari 2023
- Mayo Clinic: Burns First Aid https://www.mayoclinic.org/first-aid/first-aid-burns/basics/art-20056649 diakses 7 Januari 2023
- Cleveland Clinic: Burns https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/12063-burns diakses 7 Januari 2023